• Sabtu, 30 September 2023

Resmi dilantik, HIPMI Subang akan lakukan kolaborasi penuh dengan semua stakeholder termasuk KADIN

- Kamis, 8 Juni 2023 | 15:46 WIB
HIPMI Subang resmi dilantik oleh BPD HIPMI Jabar di Fave Hotel pada Kamis 8 Juni 2023
HIPMI Subang resmi dilantik oleh BPD HIPMI Jabar di Fave Hotel pada Kamis 8 Juni 2023

GENMILENIAL.ID - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Subang untuk masa bakti 2022-2025 telah resmi dilantik di Fave Hotel pada Kamis 8 Juni 2023.

Para pengurus yang sebagian besar diisi oleh generasi milenial dengan jumlah 56 orang ini dilantik oleh Ketua BPD HIPMI Jawa Barat Surya Batara Kartika yang disaksikan oleh Ketua Kadin Subang H. Agus Prabanto.

Disamping itu turut hadir pula, Asda II, H. Hidayat, Kapolres Subang AKBP Sumarni, Mahasiswa serta tamu undangan lainya.

Ketua BPC HIPMI Kabupaten Subang, Kelvie Pratama menyebut bahwa pelantikan HIPMI Subang untuk masa bakti 2022-2025 mengusung tema HIPMI Kolaborasi.

Baca Juga: Diduga hendak tawuran, 33 pelajar dari 6 SMK di Subang diamankan Sat Reskrim Polres Subang

"Hampir 70 persen, pengurus HIPMI Subang ini, orang-orang baru, anggota baru HIPMI Subang, secara garis besar pengusahanya tidak seperti dulu yang bermain di segmen APBD tapi ini bermain disektor swasta, ekonomi kreatif dan UMKM," kata Kelvie.

Kelvie pun menambahkan bahwa mereka yang dilantik punya latar usaha beragam seperti klinik kecantikan, klinik kesehatan, ekonomi digital, peternakan, dan lain-lain.

"Kita akan keliling mengenalkan pengurus kita, ke teman-teman unsur pemerintahan bahwa di HIPMI kita harus berkolaborasi dengan dinas yang mengurus kewirausahaan," kata Kelvie

Disamping itu, Lanjut Kelvie dengan Bapenda pun ia akan membicarakan terkait ekonomi Kabupaten Subang lima tahun kedepan dengan segmen usaha yang ada di HIPMI Subang.

Baca Juga: Fokus tangani TPPO, AKBP Sumarni perintahkan jajaranya untuk cek agen perusahaan penyalur PMI

"Contohnya lima tahun kedepan, misalnya disini ada segmen perumahan, kita ada pengusaha developer, kita siapkan, daerah mana perumahan yang bisa menunjang," kata Kelvie.

Ketua HIPMI Subang juga menyebut bahwa anggotanya saat ini ada juga juga yang sudah membuka toko 'Java Store' di Singapura.

"Sudah dibeli oleh pengurus kita di Singapura, itu akan menampung semua produk UMKM yang ada di Kabupaten Subang," kata Kelvie.

Kelvie juga menyebut bahwa saat ini sudah ada jenis produk anggotanya yang sudah pihaknya bantu untuk bisa diual ke Singapura.

Halaman:

Editor: Yaya Suryana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Yuk catat! ini fungsi humas dan tanggung jawabnya

Jumat, 22 September 2023 | 18:15 WIB

Wanita modern, mengukir prestasi di segala bidang

Selasa, 27 Juni 2023 | 11:20 WIB

Memiliki cita-cita menjadi polisi sangatlah

Minggu, 21 Mei 2023 | 17:49 WIB
X